Untuk para pemain game Mobile Legend, pasti paham mengenai permasalahan yang mungkin sering terjadi. Beberapa pemain Mobile Legend mungkin membutuhkan cara agar jaringan stabil saat bermain Mobile Legend. Walaupun, memainkan Mobile Legend ini pasti menggunakan ponsel atau Smartphone yang dirancang untuk gaming.
6 Cara Agar Jaringan Stabil Saat Bermain Mobile Legend Pasti Berhasil
Tetapi, hal itu tidak menjamin permainan game tidak mempunyai masalah. Apalagi soal jaringan, sebab faktanya sering terjadi jaringan tidak stabil ketika bermain. Masalah tersebut, tentu akan mengganggu permainan dan berdampak pada ping yang tinggi.
Padahal ping yang tinggi akan membuat Mobile Legend mengalami lag. Namun, tenang saja ternyata masalah tersebut bukanlah hal besar. Pasalnya, hal itu dapat diatasi dengan beberapa cara yang mudah. Maka, dari itu simaklah penjelasan berikut ini:

1. Nyalakan Fitur Speed Mode
Ketika jaringan tidak stabil saat main Mobile Legend, maka hal itu bisa diatasi. Ternyata hal tersebut pun telah terpikirkan pembuat Mobile legend, sehingga menciptakan fitur Speed Mode untuk mengatasinya. Namun, harus diingat bahwasanya fitur berguna menjaga kestabilan jaringan.
Hal tersebut, akan berdampak di ponsel, misalnya akan bekerja lebih ekstra. Oleh karena itu, memungkin baterai akan cepat habis dan mengonsumsi banyak kuota. Tetapi, cara ini akan berhasil dan game akan lancar kembali. Nah, berikut cara mengaktifkan fitur Speed Mode:
- Pertama, bukalah aplikasi Mobile Legend.
- Kemudian, buka menu pengaturan yang biasanya bersimbol roda bergerigi dibagian atas layar.
- Lalu, pilihlah menu basic dan tekan opsi Menu Network Setting.
- Jika sudah, ketuk dan aktifkan Speed Mode.
Itu cara untuk mengaktifkan Speed Mode di Mobile Legends. Pastikan jaringan menggunakan 4G. Apabila masih dirasa kurang stabil, bisa mengaktifkan fitur Peningkatan Jaringan, yang ada di menu Mobile Legend.
2. Mengatur APN
Cara agar jaringan stabil saat bermain Mobile Legend yang selanjutnya dengan mengatur APN. Penggunaan APN ini juga harus berhati-hati, sebab jika salah maka berdampak pada jaringan internet. Hal ini karena APN merupakan sebuah software yang perantara antara jaringan internet dengan kartu.
Sehingga, jika tidak benar menggunakannya maka bisa saja terjadi lag. Tetapi, tidak ada salahnya jika mencoba untuk menstabilkan internet, agar bisa bermain Mobile Legend dengan lancar. Langsung saja, berikut cara mengatur APN:
- Bukalah menu pengaturan yang ada di perangkat.
- Kemudian, pilih menu lainnya.
- Jika sudah, cari dan tekan menu jaringan seluler. Lalu, atur APN yang ada dengan menekan APN. Tunggu, hingga proses selesai. Sebenarnya untuk langkah ini disesuaikan dengan perangkat ponsel yang digunakan. Sebab, setiap merek ponsel berbeda-beda, tetapi umumnya menggunakan langkah ini.
3. Tidak Sambil di Cas
Apabila ponsel mengalami masalah pada jaringan yang tidak stabil saat bermain game. Maka, coba ingat apakah pengguna sedang mengecas ponselnya atau tidak. Sebab, saat bermain game sambil mengisi daya, maka akan mempengaruhi performa dari ponsel. Arus listrik yang mengalir saat casa atau mengisi daya menyebabkan ponsel memiliki suhu cukup panas.
Jika ponsel sambil dimainkan, itu juga berdampak pada penurunan daya tahan baterai. Jadi, agar jaringan dapat stabil kembali, usahakan berhentikan bermain dan memulainya ketika mengisi daya telah selesai. Dengan demikian, bermain Mobile Legend akan lebih nyaman dan seru.
4. Ponsel Dalam Mode Performa
Cara agar jaringan stabil saat bermain Mobile Legend selanjutnya dengan mengaktifkan Mode Performa. Setiap ponsel, tentunya memiliki mode performa. Hal itu bertujuan untuk membatasi kinerja baterai dari setiap ponsel. Umumnya, mode performa terdiri dari 3 yaitu mode dari Performance, Normal, dan Power Saving.
Nah, agar bermain game menjadi nyaman dan stabil jaringan, maka bisa memilih mode performa. Mode performa tersebut akan membuat ponsel bekerja dengan maksimal dan stabil. Namun, hal itu akan berpengaruh di baterai cepat habis dan juga data internet cepat habis.
5. Hapus Cache
Sampah file yang terlalu banyak, hal itu juga berpengaruh pada stabilnya jaringan. Apalagi jika sudah sangat menumpuk file cache Mobile Legend, itu berdampak juga pada kinerja. Maka dari itu perlu untuk menghapusnya, nah berikut caranya:
- Pertama, bukalah menu pengaturan yang ada di ponsel.
- Lalu, pilih menu tentang aplikasi dan tekan opsi manajemen aplikasi.
- Jika sudah, gulir ke bawah dan temukan aplikasi Mobile Legend.
- Selanjutnya, akan muncul beberapa informasi dan juga opsi-opsi. Pilihlah opsi cache dan hapus data cache serta hapus data yang tidak terlalu penting.
6. Mengatur Kualitas Grafis
Selanjutnya agar jaringan dapat stabil saat main Mobile Legend diatasi dengan mengatur kualitas grafis. Mobile Legend sendiri punya jenis mode seperti Rendah, Tengah, Tinggi serta Ultra. Masing-masing kualitas punya fungsi yang berbeda.
Kualitas grafis tersebut, bisa berubah kapan saja sesuai dengan kondisi. Misalnya, saat mengalami jaringan yang tidak stabil. Maka, solusinya bisa dengan mengubah kualitas grafis menjadi Smooth atau rendah. Hal itu, akan membuat permainan game jadi lebih optimal.
Itulah tadi beberapa cara agar jaringan stabil saat bermain Mobile Legend dengan mudah. Selain, cara diatas untuk mengatasi jaringan tidak stabil juga bisa dengan bantuan aplikasi. Biasanya menggunakan aplikasi Game Booster, Internet Booster atau lainnya. Semua, itu tentu agar mendapat kenyamanan dengan stabilnya jaringan ketika bermain game.
GIPHY App Key not set. Please check settings