Cara Gunakan Aplikasi Termux Terbaru 2022 — Termux adalah aplikasi terminal emulator gratis yang tersedia di android. Termux memungkinkanmu untuk menjalankan LINUX environment pada perangkat android. Mirip seperti cmd di windows.
Baca Juga : Aman!! Cara Kompress File ke Kaset/DVD di Laptop
Termux dapat digunakan untuk hacking, spamming, dan berbagai hal lainnya. Pada artikel kali ini, saya akan membagikan tutorial cara menggunakan aplikasi Termux terbaru 2022.

Cara Gunakan Aplikasi Termux Terbaru 2022

Ada beberapa hal yang perlu dilakukan sebelum menggunakan ketika pertama kali menginstall Termux.
1. Berikan Izin Akses
Sebelum mulai, pastikan kamu sudah memberi izin kepada Termux untuk mengkases ruang penyimpanan. Fungsinya agar kita bisa menyimpan beberapa file.
Caranya, ketik termux-setup-storage lalu tekan enter. Termux akan meminta izin untuk mengakses ruang penyimpanan. Tekan Izinkan.
2. Install Package Official dari Termux
Setelah memberi izin akses, ketik pkg upgrade, lalu enter. Selanjutnya, ketik pkg install <nama_package> untuk mulai menginstall package. Untuk mendapatkan daftar nama package, kamu dapat melihatnya melalui link ini.
Perintah yang harus diketik pada Termux, bergantung pada apa yang akan kamu lakukan. Contoh perintah sederhananya adalah apt list. Perintah ini berfungsi untuk melihat semua package aplikasi yang terinstall di handphone.
Ada juga ls (LS). Fungsinya untuk menampilkan isi file. Sedangkan cd, berfungsi untuk membuka direktori file.
Apa Kita Harus Paham Coding agar Bisa Menggunakan Aplikasi Termux?
Ya. Kita harus mengerti perintah-perintah yang digunakan jika ingin melakukan sesuatu. Dan perintah yang dapat dijalankan itu sangat banyak, tergantung apa yang ingin dilakukan.
Namun, ada solusi untuk masalah ini. Kamu dapat menginstall script yang sudah jadi. Sehingga tidak perlu mengetik banyak perintah-perintah yang merepotkan.
Cara Menjalankan Script
Jika script tersebut berada di github, ketik perintah git clone (link github) … (hapus tanda kurung)
Biasanya, file dari script memiliki ekstensi file .py, .sh, atau .php. Untuk menjalankan script, ketik perintah cd (lokasi file) … (hapus tanda kurung). Lokasi file dapat dilihat melalui file manager.
Bukalah folder tersebut dengan menggunakan perintah ls (nama file) … (hapus tanda kurung). Jika nama filenya sudah ketemu, ketik perintah:
- python nama_file.py
- bash nama_file.sh
- php nama_file.php
Catatan: pilih salah satu, sesuai dengan ekstensi file yang digunakan.
Itulah pembahasan tentang cara menggunakan aplikasi termux terbaru 2022. Semoga artikel ini membantu dan selamat mencoba.
GIPHY App Key not set. Please check settings